BATUMENYAN (batumenyan.desa.id) — Dalam upaya meningkatkan keterampilan dan kemandirian ekonomi masyarakat, mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung (UIN RIL) mengadakan kegiatan pelatihan pembuatan sabun cuci piring yang hemat dan efisien di Dusun Marga Dalom.

Kegiatan yang diadakan di Posko KKN UIN RIL pada Kamis, 8/8/ 2024, mendapat antusiasme tinggi dari warga setempat.

Pelatihan tersebut dihadiri oleh para mahasiswa KKN UIN RIL, Wakil Ketua Tim Penggerak PKK Desa Batu Menyan, Iswati, serta warga sekitar.

Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk memberikan pengetahuan kepada masyarakat tentang cara membuat sabun cuci piring yang lebih hemat namun tetap efektif dalam penggunaannya.

“Wafa”, Ketua kelompok KKN UIN RIL yang ada di Dusun Marga Dalom, mengungkapkan bahwa pelatihan ini merupakan salah satu program unggulan mereka dalam rangka memberdayakan masyarakat.

“Kami berharap melalui kegiatan ini, warga bisa memiliki kemampuan untuk membuat sabun cuci piring sendiri. Selain itu, kami juga berharap agar keterampilan ini dapat dikembangkan lebih lanjut oleh masyarakat sehingga bisa menjadi peluang usaha yang dapat meningkatkan perekonomian lokal,” ujar Wafa.

Sementara, Wakil Ketua TP-PKK Desa Batu Menyan, Iswati, mengapresiasi inisiatif para mahasiswa KKN yang telah mengadakan kegiatan ini. Ia menilai, pelatihan ini sangat bermanfaat bagi masyarakat, terutama bagi ibu-ibu rumah tangga yang selama ini hanya mengandalkan produk pembersih yang dijual di pasaran.

“Dengan adanya pelatihan ini, saya berharap warga bisa lebih mandiri dan kreatif dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari, Kegiatan KKN ini merupakan wujud nyata dari komitmen UIN Raden Intan Lampung dalam berkontribusi pada pemberdayaan masyarakat di daerah-daerah pelosok. Melalui kegiatan seperti ini, diharapkan semakin banyak masyarakat yang mampu mengembangkan potensi lokal untuk menciptakan kehidupan yang lebih baik dan sejahtera.” ungkap Iswati. ” Admin”

Bagikan Berita
×

Hay !

Butuh bantuan untuk memperoleh data ?

×