BATUMENYA (batumenyan.desa.id) – Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Pesawaran sukses melaksanakan kegiatan bimbingan dalam rangka Desa Cinta Statistik (Desa Cantik). Keberhasilan ini dibuktikan dengan predikat yang diraih oleh Desa Batu Menyan sebagai salah satu desa dengan statistik terbaik di Provinsi Lampung tahun 2024. Hal ini disampaikan oleh BPS Kabupaten Pesawaran saat melakukan kunjungan ke Kantor Desa Batu Menyan pada Jumat, 28 Februari 2024.
Dalam sambutannya, Kepala Desa Batu Menyan mengucapkan selamat datang kepada rombongan BPS Kabupaten Pesawaran. Ia juga menyampaikan rasa terima kasih atas bimbingan yang telah diberikan selama pelaksanaan program Desa Cantik.
“Kami sangat berterima kasih atas pendampingan yang diberikan, semoga BPS Kabupaten Pesawaran dapat terus memberikan bimbingan kepada Desa Batu Menyan untuk peningkatan kualitas data statistik di desa kami,” ujarnya.Sementara, Kepala BPS Kabupaten Pesawaran, “Gunawan Catur Prasetyo“, menjelaskan bahwa kunjungan ini bertujuan untuk mempererat jalinan silaturahmi sekaligus memberikan apresiasi kepada Pemerintah Desa Batu Menyan atas partisipasinya dalam program Desa Cantik.
“Statistik memiliki peran yang sangat penting dalam pembangunan desa. Alhamdulillah, Desa Batu Menyan berhasil menjadi salah satu desa dengan statistik terbaik di Lampung pada tahun 2024. Kami berharap prestasi ini terus ditingkatkan di masa mendatang,” ungkapnya.
Selanjutnya, “Mayang N.A”., perwakilan BPS Kabupaten Pesawaran, turut menyampaikan apresiasi kepada seluruh tim Desa Cantik Desa Batu Menyan atas kerja sama yang solid dalam kegiatan ini.
“Walaupun belum meraih predikat nasional, Desa Batu Menyan berhasil meraih peringkat ke-3 se-Provinsi Lampung. Kami berharap pembinaan ini tidak berhenti di sini dan akan terus berlanjut guna meningkatkan kualitas data statistik di desa ini,” tuturnya.